MENU
icon label
image label
blacklogo

Lenovo Z5s, Smartphone Pertama Lenovo dengan Triple Camera

DEC 20, 2018@11:40 WIB | 648 Views

Tak hanya meluncurkan smartphone pertama di dunia yang menggunakan RAM 12 GB, Lenovo juga memperkenalkan smartphone pertama mereka yang menggunakan tiga kamera belakang. Smartphone anyar ini dinamakan Lenovo Z5s.

Lenovo Z5s dipersenjatai dengan prosesor octa-core Snapdragon 710 dan chipset grafis Adreno 616 pada sektor dapur pacunya. Tersedia tiga varian RAM dan internal: 4GB/64GB, 6GB/64GB dan 6GB/128GB.

Layarnya mengusung layar LTPS seluas 6,3 inci beresolusi Full HD+. Rasio layarnya 19,5:9 dan memiliki sebuah notch kecil yang menampung kamera depan 16 MP.

Berbicara mengenai kamera belakang, Lenovo Z5s dibekali dengan setup triple camera. Pertama kamera 16 MP dengan lensa wide-angle dan kamera kedua dengan lensa telephoto beresolusi 8 MP dan optical zomm 2x. Sedangkan kamera ketiga beresolusi 5 MP yang memiliki kemampuan untuk menghasilkan foto bokeh. Fitur lainnya meliputi kemampuan merekam video 4K dan LED Flash ganda.

Sebagai sumber daya, tertanam baterai dengan kapasitas 3.300 mAh yang menggunakan USB Type C untuk port pengisian daya. Sistem operasinya menggunakan Android Oreo yang dilapisi user interface ZUI 10.

Lenovo Z5s akan tersedia dalam pilihan warna Starry Gray, Titanium Crystal Blue dan Honey Love Orange. Untuk varian 4GB/64GB hanya akan tersedia dalam warna Starry Gray. Sedangkan untuk varian 6GB/64GB tersedia dalam semua warna.

Sayangnya untuk 6GB/64GB hanya akan tersedia secara terbatas pada warna Honey Love Orange dan bertanda tangan aktor Tiongkok, Zhu Yilong. Semua versi ini akan tersedia lewat sistem pre-order dan penjualannya akan dimulai pada 24 Desember 2018 di Tiongkok. [Hlm/timBX]

Tags :

#
lenovo,
#
lenovo z5s,
#
spesifikasi lenovo z5s