MENU
icon label
image label
blacklogo

iPhone Bakal Memiliki End to end USB C

MAY 18, 2018@10:25 WIB | 559 Views

(Apple akan memberikan end-to-end USB Type C untuk iPhone selanjutnya)

Penerapan teknologi USB C pada charger ponsel membuka tirai baru dalam dunia gadget. Pasalnya, teknologi ini mampu memberikan keluaran daya yang lebih besar. Hasilnya, waktu pengisian baterai menjadi lebih singkat. Apalagi, dukungan fast charging yang dimiliki tiap ponsel makin menambah cepat proses pengisian daya.

(Konsep charger dengan USB Type C milik Apple)

Nah, sampai saat ini, USB C mulai diterapkan hampir di semua kelas ponsel. Namun, baru pada satu sisi saja. Hanya sisi yang menempel dengan ponsel saja yang menggunakan tipe C. sementara sisi yang menempel pada charger masih menggunakan USB tipe A. iPhone dikabarkan akan segera menggunakan end-to-end USB C. Model ini akan memiliki port USB C pada kedua ujung kabelnya.

(Konsep charger dengan USB Type C milik Apple)

Dilansir dari GSMArena, ada dua keuntungan yang akan didapatkan pengguna iPhone dengan kehadiran end-to-end USB tipe C. Pertama, daya yang mampu dibawa USB tipe ini lebih besar. Hal ini jugalah yang membuat Google merilis kabel USB model ini lebih dahulu. Konsepnya kurang lebih sama dengan charger milik Google Pixel.

Kedua, pengguna iPhone dapat mencolokkan kabelnya langsung ke perangkat Mac. Sebelumnya, dibutuhkan sebuah adaptor untuk menyambungkan iPhone ke Mac. Di sisi lain, dengan kompatibilitas yang dimiliki dengan Mac, otomatis iPhone membutuhkan adaptor agar dapat tersambung ke komputer selain Mac.

Kabarnya, Apple akan menyertakan kabel USB ini pada tipe iPhone terbaru yang rencananya akan rilis tahun depan. [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
apple,
#
iphone,
#
usb type-c