MENU
icon label
image label
blacklogo

Garmin Edge 820 Bikin Bersepeda Jadi Lebih Seru

JUL 14, 2016@15:20 WIB | 416 Views

Bagi Anda yang gemar olahraga bersepeda, alat mungil hasil racikan Garmin yang satu ini sangat layak untuk dicicipi. Dengan dimensi hanya 49.0 x 73.0 x 21.0 mm dan berbobot 67.7 gram membuat alat ini mudah dan nyaman dicangkokkan di sepeda Anda. Seperti dikutip dari Theverge, GPS berjuluk Edge 820 ini telah dibekali dengan layar sentuh seluas 2.3 inci beresolusi 200 x 265 piksel.

Dengan mengantongi sertifikat IPX7 membuat alat ini lebih tahan terhadap guyuran air maupun terpaan debu. Sementara itu, baterai jenis Li-Ion yang dibenamkan diklaim sanggup digeber hingga 15 jam. Kecanggihan alat ini kian lengkap dengan turut dijejalinya fitur GPS, GLONASS, high-sensitivity receiver, barometric altimeter, unit-to-unit transfer  untuk berbagi data dengan perangkat yang sama, VIRB control, dan smart notification jika ada email, telepon, atau pesan masuk di smartphone, dan anti-guncangan.

Kerennya lagi, alat ini juga dijejali dengan fitur pendeteksi detak jantung, dan sanggup bekerja di suhu -20°C to +55°C. Untuk menampung berbagai data yang ada, alat ini memiliki gudang penyimpanan internal hingga 16GB. Yang tidak kalah keren, Edge 820 bisa terkoneksi dengan 50 pengguna lainnya, sehingga bersepada akan terasa lebih menyenangkan. Bagi Anda yang tertarik untuk meminangnya, bisa membawa pulang alat ini dengan merogoh kocek hanya US$ 399.99. [Teg/TimBX]

Tags :

#
garmin edge 820,
#
garmin edge,
#
garmin