MENU
icon label
image label
blacklogo

Fitur Terbaru di Apple Watch Series 6

MAR 10, 2020@13:00 WIB | 836 Views

Apple Inc. sejatinya banyak merilis gadget modern yang membantu pemakainya. Tak hanya ponsel dan laptop, namun juga sebuah jam pintar. Apple Watch, pertama kali dirilis sekitar tahun 2015, dan mendapat banyak applause. Hingga sekarang setelah beberapa kali mengalami update, Apple Watch memiliki kemampuan untuk mendeteksi detak jantung pemakai, dan dalam beberapa tahun terakhir, Apple juga memperkenalkan alat pemantauan EKG. 

Hingga sekarang, Apple Inc., siap dengan Apple Watch generasi berikutnya, yang mungkin disebut sebagai Apple Watch Seri 6. Di seri 6 ini, Apple siap menghadirkan kecanggihan terbaru yang sangat menarik, yaitu alat pemantauan kesehatan dalam bentuk monitor tingkat oksigen darah.

Dari 9to5Mac, mengatakan bahwa dalam teaser iOS 14, ada seperti referensi yang dibuat untuk fitur baru ini. Ada yang bingung, untuk apa kadar oksigen darah digunakan di Apple Watch? Pada dasarnya, jika kadar oksigen darah turun, seperti 80% atau di bawahnya, itu bisa menjadi tanda ada sesuatu yang salah.

Oksigen darah berkurang dapat menyebabkan fungsi jantung dan otak terganggu. Nah, sensor di smartwatch Apple dapat menangkap “kejanggalan” ini yang tentunya sangat berguna. Untuk sementara ini, tidak jelas seperti apakah perangkat keras yang digunakan, atau akan menggunakan hardware baru yang diperlukan untuk mendukung fitur ini, yang menjadi eksklusif untuk Apple Watch Series 6. Dari lansiran ini juga mengatakan, kalau Apple akan meningkatkan fitur EKG, di mana upgrade ini untuk membantu memberikan pembacaan EKG yang lebih konklusif untuk detak jantung antara 100 hingga 120 bpm.[prm/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
blacktech,
#
apple inc,
#
apple watch,
#
fitur baru,
#
kadar oksigen darah