MENU
icon label
image label
blacklogo

Musim Hujan Datang, Cek Kaca Depan Mobil Anda

JAN 23, 2015@15:02 WIB | 6,121 Views

Bulan Januari dan Februari Jakarta selalu diguyur hujan. Bagi para pengendara khususnya roda empat atau mobil harus memperhatikan kaca depan Anda agar tetap bersih. Karena kaca mobil adalah salah satu komponen utama dalam berkendara.

Ketika kaca depan terlihat burem atau menganggu jarak pandang Anda, ini bisa disebebkan oleh debu-debu yang menempel dan kemudian melekat pada bagian kaca. Apalagi di saat perjalanan sewaktu hujan turun terutama di malam hari, banyak pengendara lain menyoroti lampu depannya ke arah mobil yang kita kendaraai, maka jarak pandangan ke depan tentu menyilaukan.

Selain itu, pandangan ke depan akan semakin tidak jelas karena jamur/debu ini semakin terlihat jelas dan menghalangi pandangan terhadap obyek yang ada di depan di saat hujan.

Blackxperience.com ingin berbagi sedikit tips untuk merawat kaca depan mobil Anda agar terlihat bersih.

1.Jaga Kaca Mobil Selalu Bersih

Bersihkan segera kaca mobil Anda ketika terkena debu atau kotor. Semakin lama kotoran menempel di permukaan kaca, maka akan semakin sulit untuk dibersihkan. Kotoran atau noda yang mengeringkan dapat depan mudah tergores partikel kotoran saat Anda mengaktifkan wiper.

2. Lap Kaca Mobil Setelah Terkena Hujan

Kaca mobil yang basah mudah ditumbuhi jamur yang tidak begitu jelas kelihatan. Jamur ini akan kelihatan jika sudah semakin banyak dan tebal. Bersihkan dan keringkan kaca mobil segera setelah terkena hujan.

3. Hindari Mencuci Mobil di Tempat Panas

Hindari mencuci mobil di bawah terpaan panas sinar matahari. Panas matahari dapat membuat shampoo yang digunakan untuk membersihkan kaca cepat mengering sehingga lebih susah dibersihkan. Bekas shampoo yang kering ini dapat membuat kaca mobil menjadi buram.

4. Jangan Pakai Bahan Kimia Saat Mengelap

Jangan gunakan bahan Kimia atau Alkohol. Saat mengelap jangan terpikir untuk menggunakan kedua bahan tersebut untuk membersihkan kaca film mobil, karena hal tersebut bukan menjadikan kaca mobil bersih tapi justru sebaliknya, dapat merusak fungsi peredaman panas dan menimbulkan buram pada kaca mobil. [Ddy/timBX]
    

Tags :

#
Tips Musim Hujan Datang
#
Cek Kaca Depan Mobil Anda

RELATED ARTICLE