MENU
icon label
image label
blacklogo

Valkyrie Berubah Menjadi Dragon King

DEC 03, 2010@10:18 WIB | 1,075 Views

Julukan yang diberikan kepada motor ini selalu berbeda di setiap daerah. Contohnya di pasar Amerika Serikat, motor ini dikenal dengan sebutan GL1500C. Namun di lain pasar lain motor ini dijuluki F6C. Dalam perjalanan sejarahnya motor lansiran Honda tahun 1997 hingga 2003 ini juga dikenal dengan sebutan Valkyrie. Meskipun motor ini tidak begitu mendapat perhatian dari konsumen namun Valkyrie masih memikat hati para modifikator asal Jepang, salah satunya bengkel modifikasi Whitehouse Japan.

Bengkel modif asal Negeri Matahari Terbit ini membuat Valkyrie tampil sangar dan mengejutkan. Valkyrie berubah total dan wujudnya kini mengingatkan kita pada salah satu maestro pabrikan Suzuki dikelas motor sportnya yakni Suzuki Hayabusa. Mereka menjuluki Valkyrie dengan sebutan Ryujin alias Dragon King alias Raja Naga. Perubahan begitu jelas terlihat pada bagian bodi, fairing yang dibuat kastem. Motor ini semakin terlihat berkarakter dengan guratan-guratan disekujur tubuh. Tidak seperti yang anda kira Dragon King memiliki jok lebih tinggi yakni 28,75 inci (730mm).

Dragon King diperkuat mesin enam silinder single champshaft berkapasitas 1520cc. Sisa pembakaran diruang dapur pacu disalurkan melalui enam silincer, tiga dikanan tiga di kiri. Mesin ini dapat menyemburkan tenaga hingga 100 hp dan torsi 132Nm (96 lb.ft). Sekedar mengingat kembali model dari Valkyrie sesungguhnya adalah menyerupai Honda Goldwing. Valkyrie sendiri dibangun oleh Honda-Ohio yang berbasis di Amerika.[sp/timBX]

Tags :

#
Honda
#
Valkyrie
#
GL1500C
#
F6C
#
Suzuki
#
Hayabusa