MENU
icon label
image label
blacklogo

Terios Limited Edition dan Ayla Special Edition Hadir di Giias 2015

AUG 26, 2015@11:00 WIB | 1,977 Views

Dihari kelima dalam perhelatan Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2015, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) terus melakukan inovasi untuk mengembangkan varian yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Selasa (25/8) ini Daihatsu  menghadirkan 3 unit existing model modification yaitu 1 unit Terios Limited dan 2 unit Ayla Spesial Edition. 

Terios Limited Edition adalah salah satu model modifikasi pada GIIAS 2015. Sebagai sahabat petualang keluarga Indonesia, Terios memiliki berbagai sisi potensial untuk dimodikasi. Dengan mengambil tagline Level Up Terios, More Sporty, Tim Daihatsu memodifikasi dengan perubahan interior dan ekterior.

Dibagian ekterior Terios Lomited Edition semakin gagah dengan body stripping sticker dan black polish alloy wheel. melangkah dibagian kabin, terlihat semakin sporty dengan tambahan carbon orname pada dashboard, leather wrap steering, leather shift knob, leather door trim dan leather seat pada semua baris. 

Sedangkan untuk model Ayla Special Edition hadir dengan konsep colorful dan sporty compact car. Dua unit mobil menjadi  sahabat baru keluarga indonesia yang mampu menyedot perhatian para pengunjung pameran dengan warna menarik yaitu kuning dan oranye. 

Penambahan dibagian ekterior seperti black polish alloy wheel juga menampilkan kesan gagah pada model tersebut. Selain itu mobi ini dilengkapi dengan side impact beam dan dual airbag untuk sisi kemanananya.  

"Daihatsu selalu berusaha memfasilitasi keinginan masyarakat Indonesia. Respon pasar yang cukup baik pada hasil modifikasi tim Daihatsu, menjadikan unit ini dapat dibeli oleh masyarakat Indonesia di tahun ini," ungkap Pradipto Sugondo, Executive Officer Research Development Division PT Astra Daihatsu Motor.

Bagi Anda yang tertarik ingin memboyong kedua model tersebut Daihatsu Terios Limited Edition dilepas dengan harga Rp 239.300.000 untuk tipe manual dan Rp 253.200.000 untuk tipe automatic. Sedangkan untuk model Ayla Special Edition, dibanderol dengan harga 122.950.000 untuk tipe manual dan Rp 132.000.0000 untuk tipe matic. [Ddy/timBX]

Tags :

#
Terios Limited Edition
#
Terios
#
Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show 2015
#
Daihatsu Ayla Spesial Edition
#
GIIAS 2015
#
Daihatsu