MENU
icon label
image label
blacklogo

Suzuki Indonesia Challenge Season 2 Hebohkan Makassar

OCT 27, 2015@20:00 WIB | 1,722 Views

Tidak selamanya balas dendam bermakna negatif, hal ini dibuktikan oleh pembalap muda yang menjadi juara di Suzuki Indonesia Challenge season 2 Makassar, Arman Tongge. Tekad Arman untuk balas dendam terhadap penampilannya sendiri ketika mengikuti Suzuki Indonesia Challenge season 1 sebelumnya mampu berbuah manis dengan memantapkan dirinya menjadi juara di kelas Satria Cup pada balap yang berlangsung pada Minggu, 25 Oktober 2015.
 
Suzuki Indonesia Challenge season 2 yang diadakan di kota Makassar menggunakan salah satu ikon sirkuit balap Makassar yang telah lama tidak digunakan yaitu Sirkuit Riburane. Sirkuit no-permanen yang berlokasi di depan kantor Walikota Makassar ini memiliki permukaan lintasan yang sangat halus sehingga menuntut kejelian para pembalap terutama ketika menikung.

Panasnya lintasan sirkuit yang dekat dengan pantai Losari tersebut sangat disukai oleh para pembalap yang berkompetisi di Satria Cup karena karakter high speed yang dimiliki Suzuki Satria FU150 mampu digunakan secara maksimal di jalur lurus yang panjang. Begitu pula dengan pembalap kelas Young Star Cup yang tidak kesulitan dengan tikungan-tikungan yang masih tergolong mudah untuk ditaklukan.

Arman Tongge, pebalap juara 1 kelas Satria Cup mengatakan, “Saya masih merasa belum puas dengan hasil balap yang saya lakukan ketika mengikuti Suzuki Indonesia Challenge season 1 di Sirkuit Sidrap pada awal tahun lalu. Di SIC season 2 ini saya kembali mendaftarkan diri dan dengan sangat yakin ingin balas dendam dengan kekalahan saya sendiri. Tekad saya tersebut terbukti hingga akhir race bahwa saya memang yang terbaik dengan menjuarai seluruh race. [Ddy/timBX]

Berikut hasil pemenang Suzuki Indonesia Challengen Season 2 Makasar

Satria Cup

1.    Arman Tongge – Total poin 50
2.    Randi Wardi  - Total  poin 36
3.    Bambang PM – Total poin 26

Young Star Cup

1.    Moh. Kemal Mahfud - Total poin 36
2.    A Alif Saputra - Total poin 36
3.    Muh. Awal – Total poin 26

Tags :

#
Suzuki Indonesia Challenge season 2
#
Suzuki Indonesia Challenge
#
Suzuki Indonesia Challenge 2015
#
Satria Cup
#
Suzuki Satria FU150