MENU
icon label
image label
blacklogo

Strategi Audi Menghadapi Persaingan EV

JAN 07, 2011@08:41 WIB | 675 Views

Hubungan dua buah perusahaan otomotif asal Jerman yang tergabung dalam satu grup, Volkswagen dan Audi masih belum berusaha melunak  terkait masalah kerja sama yang ditawarkan Audi guna menghadapi persaingan pasar mobil listrik yang kian gencar di berbagai negara. Menurut laporan lengkap sebuah situs pemberitaan Financial Times Deutschland, menyatakan bahwa Audi ingin mengembangkan sebuah proyek kendaraan listrik bekerjasama dengan Volkswagen.

Sepertinya langkah ini masih mendapatkan tanggapan dingin dari pihak Volkswagen, karena langkah ini dinilai oleh Volkswagen sebagai salah satu proyek yang cukup ekstrim. Alasan yang dikemukakan oleh pihak Volkswagen terkait hal ini ialah upaya Audi untuk membangun dan memasarkan EV (Electric Vihicle) menggunakan mesin Wankel turunan dari Audi A1 e-Tron. Jika Audi terus memaksakan hal ini, maka dikhawatirkan oleh pihak Volkswagen proses produksi akan menelan biaya. Pasalnya, Volkswagen sendiri masih belum berkonsentrasi menggarap mesin dengan sitem teknologi listrik bersistem rotari seperti yang telah dilakukan oleh anak perusahaannya tersebut.

Pihak VW sendiri lebih menyarankan Audi untuk bekerja sama dengan perusahaan lain, seperti misalnya Mazda yang juga telah berkecimpung lebih dulu dan berkompeten dengan mesin rotari. A1 e-Tron itu sendiri memiliki fitur mesin tenaga baterai 12 kWh, produksi tenaga listrik tersebut menghasilkan 45 kW atau setara dengan 60 horsepower. Torsinya berada dikisaran 150 Nm, menurut catatan, perjalanan dengan tenaga yang tersimpan full dalam baterainya mesin Wankel dapat menempuh jarak sejauh 50 km sebelum akhirnya sistem berputar otomatis untuk mengisi ulang tenaga selama dalam perjalanan.[nus/timBX]

Tags :

#
Volkswagen
#
Audi
#
EV
#
Financial Times Deutschland
#
Audi A1 e-Tron
#
Mazda