MENU
icon label
image label
blacklogo

Sport Ride Concept - Mobil Konsep Pertama Yamaha

OCT 29, 2015@15:26 WIB | 1,324 Views

Yamaha secara resmi mengungkap mobil konsep pertama mereka di Tokyo Motor Show 2015. Mobil tersebut dinamakan Sport Ride Concept.

Yamaha menyebut jika rangka mobil sport konsep ini dibentuk dengan teknologi iStream seperti yang diterapkan untuk membuat rangka mobil balap Formula Satu (F1). Proses pengembangannya dilakukan oleh Gordon Murray dari McLaren F1.

Dimensi dari Sport Ride Concept yakni 3.900 mm x 1.720 mm x 1.170 mm. Sementara bobotnya 750 kg, menurut Yamaha semua itu dalam menjaga mobil tetap ringan layaknya sebuah motor sport.

Tubuh yang ringan ini disumbang berkat penggunaan material serat karbon pada sebagian besar tubuhnya. Sementara di dalam, panel dashboard datang dengan tema minimalis serta dibungkus kulit cokelat yang cukup mencolok.

Tidak ada rincian teknis dari Sport Ride Concept Yamaha ini, namun diprediksi mesinnya menggunakan kapasitas 1.0-liter tiga silinder yang diambil dari mesin motor Yamaha terkuat saat ini. [Pra/timBX]

Tags :

#
Sport Ride Concept
#
Mobil Konsep
#
Mobil Konsep Yamaha
#
Yamaha
#
Tokyo Motor Show 2015