MENU
icon label
image label
blacklogo

Porsche Berencana Bangun 1000 Outlet Hingga 2018

MAR 18, 2013@16:40 WIB | 1,049 Views

Manufaktur Jerman, Porsche, kini telah mengumumkan bahwa mereka tengah melakukan investasi dengan gelontorkan dana sebesar $ 260 Million per tahun untuk menaikan jaringan dealer mereka sebanyak 1.000 unit untuk tahun 2018 yang saat ini masih memiliki 750 delaer di seluruh dunia. Hal tersebut ditegaskan oleh CEO Porsche Matthias Mueller. Dalam tahun 2012 kemarin, prinsipal juga telah mengenalkan varian terbaru mereka, yang terdiri dari Cayman Sport dan Boxster Roadster, ini menjadikannya lebih cepat dan lebih ringan sehingga menghasilkan performa yang lebih baik.

Dengan melakukan ekspansi pasar tersebut, Porsche berencana untuk menaikan sebesar 33 persen dari penjualan mereka untuk 2018 mendatang, terlebih untuk tahun 2014 mendatang mereka juga akan segera merampungkan varian yang cukup ditunggu tunggu, yakni varian SUV Macan. Dikatakan Mueller, “Jaringan dealer Internasional kami, sedang dalam keadaan yang berkembang dengan ritme yang tinggi”. “untuk wilayah China saja, telah dilakukan pembukaan Porsche Center yang diadakan hampir pada setiap bulannya. Oleh karena itu, ini akan mencapai setidaknya 10 persen untuk menempuh target pada 2018”, tambahnya.

Ekspansi dealer ini merupakan rencana Porsche untuk meningkatkan penjualan tahunan menjadi 200.000 unit pada tahun 2018. Dan pada tahun yang sama, prinsipal Jerman, yakni VW juga turut berencana untuk menjadi pembuat mobil terbesar di dunia. Untuk 2012, para produsen Jerman tersebut telah menjual sebanyak 143.096 unit kendaraan, ini merupakan rekor yang mengalami kenaikan 22 persen pada bulan Februari, dan penjualan secara global turut meningkat menjadi 18 persen menjadi 10.504 unit kendaraan. [Har/timBX]

Tags :

#
Porsche
#
Matthias Mueller
#
Porsche Cayman Sport
#
Porsche Boxster Roadster
#
Volkswagen
#
Porsche Macan
#
Porsche Center