MENU
icon label
image label
blacklogo

Moto Guzzi dan Aprilia Kini Resmi Hadir di Indonesia

OCT 15, 2015@23:17 WIB | 1,518 Views

Setelah sukses dengan Vespa dan Piaggio, PT Piaggio Indonesia hari ini, Kamis (15/10/2015), mengumumkan kehadiran dua legenda brand sepeda motor asal Italia, Moto Guzzi dan Aprilia.


"Kami sangat gembira dapat menghadirkan dua legenda Italia, Moto Guzzi san Aprilia ke Indonesia. Demi memenuhi peningkatan permintaan konsumen Indonesia terhadap produk premium, kami membawa pilihan produk eksklusif terbaru. Produk-produk ini dibuat dengan kombinasi aempurna antara gaya Italia, keterampilan terbaik, dan performa telnologi yang canggih," kata Marco Noto La Diega, Managing Director PT Piaggio Indonesia.


Untuk para konsumen di Tanah Air, PT Piaggio Indonesia menawarkan empat produk Moto Guzzi yakni V7 II Racer, V7 II Stone, Audace, dan California Touring SE. Sementara dari merek Aprilia ditawarkan RSV4 RR Race Pack dan RSV4 RF Superpole edisi terbatas.


Moto Guzzi V7 II Stone ditawarkan dengan harga Rp 357,1 juta, Moto Guzzi V7 II Racer Rp 419,9 juta, Moto Guzzi Audace Rp 671 juta, dan Moto Guzzi California Touring SE Rp 711,4 juta. Dari kubu Aprilia, RSV4 RR Race Pack dibanderol Rp 706,9 juta dan RSV4 RF Superpole dihargai Rp 719,9 juta. Semua harga itu off the road Jakarta.


PT Piaggio Indonesia juga berencana membuka toko konsep Piaggio Group secara global bertajuk MotoPlex. Toko konsep ini akan menjadi "rumah" bagi seluruh brand Piaggio Group yakni merek Vespa, Piaggio, Moto Guzzi, dan Aprilia. Rencananya toko konsep MotoPlex akan berdiri di Bintaro, Jakarta Selatan. [Pra/timBX]

Tags :

#
Piaggio Group
#
Moto Guzzi
#
Aprilia
#
Motoplex