MENU
icon label
image label
blacklogo

Mazda2 Tetap Menjadi Favorit

JUL 27, 2011@11:09 WIB | 764 Views

Tidak perlu menunggu lama setelah event akbar Indonesia International Motor Show 2011 dibuka (22/07), Mazda Motor Indonesia berhasil membukukan angka penjualan sementara yang cukup baik hanya dalam 3 hari pertama event berlangsung.

Menurut data yang tercatat, secara keseluruhan, penjualan mobil Mazda dalam tiga hari kemarin mencapai angka 216 unit dengan 65% -nya dikuasai oleh Mazda2 hatchback (140 unit), sebuah bukti bahwa mobil ini memang masih menjadi primadona penjualan mobil-mobil Mazda di Indonesia. Angka tersebut diikuti oleh Mazda2 Sedan (10 unit), Mazda6 (4 unit), Mazda8 (20 unit), CX-7 (18 unit), CX-9 (11 unit), RX8 (1 unit), MX5 (2 unit), dan truk pick up BT-50 (10 unit).

Pencapaian ini juga diraih oleh dua mobil Mazda yang baru saja diluncurkan, MPV premium Mazda8 serta MX5. Angka penjualan sementara yang diperolah kedua produk tersebut, masing-masing 20 dan 2 unit, menunjukkan bahwa, meskipun baru, kedua mobil ini telah dapat diterima dengan baik oleh pecinta otomotif di Indonesia. MMI yakin bahwa angka ini akan terus meningkat di masa yang akan datang.[jri/timBX]
 

Tags :

#
IIMS 2011
#
Mazda Motor Indonesia
#
Mazda2 hatchback
#
Mazda2 Sedan
#
Mazda6
#
Mazda8
#
CX-7
#
CX-9
#
RX8
#
MX5
#
BT-50

RELATED ARTICLE