MENU
icon label
image label
blacklogo

Kawasaki Ninja 300 Special Edition meluncur di Eropa

AUG 04, 2014@18:30 WIB | 1,308 Views

Pabrikan motor asal Jepang, Kawasaki baru saja meluncurkan Kawasaki Ninja 300 Special Edition di Eropa. Model khusus ini sengaja dihadirkan dalam rangka merayakan kemenangan Kawasaki di ajang World Superbike Championship tahun 2013. Ditawarkan dengan harga 4,979 pounds atau sekitar Rp. 98 juta untuk varian standar,  Ninja 300 special edition tampil dengan beberapa perubahan kecil saja.

Tambahan kosmetik menjadi fokus utama Kawasaki dalam menawarkan model terbarunya ini. Tampilan luar Ninja 300 Hadir dengan warna khas Kawasaki, yakni hijau kemudian dipercantik oleh lapisan stiker berwarna hitam dan perak. Selain stiker "bayi" Ninja special edition ini juga mendapatkan pelindung tangki bahan bakar dan strip merah.

Kawasaki Ninja 300 Special Edition didukung oleh mesin berkapasitas 296 cc liquid-cooled parallel-twin fuel-injected yang mampu mengeluarkan daya sekuat 39 PS (38.45 bhp) dan menghasilkan torsi 27 Nm, hasil kinerja mesin disalurkan ke roda belakang melalui transmisi 6 percepatan. Kehadiran Ninja 300 Special Edition akan langsung berhadapan dengan sesama motor sport dari Jepang seperti R25 baru dan Honda CBR300R. Belum diketahui apakah Kawasaki akan memperkenalkan Ninja 300 special edition di Indonesia.[San/timBX]

Tags :

#
Kawasaki Ninja 300 Special Edition
#
Kawasaki Ninja 300
#
Kawasaki Ninja
#
Kawasaki
#
Honda CBR300R