MENU
icon label
image label
blacklogo

Jaguar pamer teknologi baru Virtual Windscreen

JUL 13, 2014@14:30 WIB | 850 Views

Inovasi yang dilakukan oleh prinsipal Jaguar saat ini tampaknya memang menyuguhkan sesuatu yang baru, kali ini produsen tersebut menunjukan teknologi baru mereka virutal windscreen yang akan memproyeksikan gambar untuk melakukan antisipasi kecelakaan. Gambar tersebut akan menggambarkan bahaya yang ada didepan, batas kecepatan, dan informasi navigasi.

Selanjutnya prinsipal juga mengatakan bahwa sistem ini bisa memiliki track oriented display yang menunjukan berbagai hal termasuk didalamnya peringatan mobil yang tiba tiba menyalip anda, cone yang melintang ditengah jalan, hingga virtual racing line yang menunjukan untuk melakukan pengereman.

Selain itu, prinsipal juga mengembangkan sejumlah sistem lain termasuk instrument cluster 3D, virtual rearview mirror dan gesture control system yang memungkinkan pengguna untuk mengkontrol segala sesuatu dari sunblinds ke wiper belakang tanpa menyentuh apapun.

Jaguar Land Rover Director of Research and Technology Dr Wolfgang Epple, mengatakan, "kami sedang bekerja pada proyek proyek penelitian yang akan memberikan pengemudi informasi yang lebih baik untuk meningkatkan pengalaman berkendara".[Har/timBX]

Tags :

#
Virtual Windscreen
#
Jaguar Virtual Windscreen
#
Jaguar
#
Jaguar Land Rover