MENU
icon label
image label
blacklogo

Jaguar Land Rover beberkan informasi mesin baru Ingenium

JUL 10, 2014@13:00 WIB | 1,277 Views

Jaguar Land Rover, kini telah merilis rincian baru mengenai mesin Ingenium terbaru mereka yang akan disematkan pada model Jaguar XE dan Land Rover Discovery Sport. Mesin tersebut dirancang untuk memberikan class leading level dari tenaga kuda, torsi, dan perbaikan, mesin Ingenium yang modular dan cukup fleksibel untuk bekerja dengan model penggerak rear, all, atau four wheel drive. Mesin baru yang diakan disematkan tersebut memiliki bobot yang lebih ringan 80 kg bila dibandingkan dengan mesin yang saat ini mereka gunakan.

Lebih spesifik, mesin tersebut terdiri dari blok alumunium ringan yang masing masing mengaplikasikan bore, stroke, dan jarak silinder yang sama serta kapasitas silinder 500 cc. Hal ini yang memungkinkan prinsipal untuk mengembangkan mesin yang lebih besar atau lebih kecil perpindahannya untuk memenuhi syarat peraturan kompetitif dimasa depan. Mesin Ingesium akan tersedia dalam pilihan bahan bakar bensin dan diesel yang akan memiliki semua fitur 'turbocharger yang saat ini digunakan akan mampu meningkatkan performa, terutama pada kecepatan rendah, yang dapat membantu mengurangi konsumsi dan emisi CO2.

Untuk yang akan masuk dalam tahap produksi pertama kali adalah mesin Ingesium diesel dengan kapastias 2.0 liter turbocharged yang juga dikenal dengan nama AJ200D. Saat ini perusahaan menolak untuk membuka spesifikasi mengenai mesin tersebut, tetapi mesin tersebut telah dikonfirmasi bahwa akan menjadi mesin turbodiesel 2.0 liter yang akan paling efisien dan responsif disegmennya.

Lebih jauh lagi, prinsipal Jaguar Land Rover mengatakan bahwa mesin Ingenium telah mengalami setara dengan delapan tahun pengujian termasuk pada dyno selama 72.000 jam dan juga telah melewati tes dijalan dengan menempuh jarak 2 juta mil.[Har/timBX]

Tags :

#
mesin Ingenium baru Jaguar Land Rover
#
Jaguar Land Rover
#
Jaguar
#
Land Rover
#
Jaguar XE
#
Land Rover Discovery Sport