MENU
icon label
image label
blacklogo

Inilah Spesifikasi Ferrari 488 Spider

SEP 21, 2015@19:30 WIB | 1,760 Views

Ferrari baru saja mengenalkan varian 488 Spider di Frankfurt International Motor Show 2015. Ferrari menyebutkan varian Spider ini mempunyai tenaga yang kuat dalam sejarahnya. Lantas seperti apa spesifikasi-nya?

Ferrari 488 Spider dibekali dengan mesin turbo-charged V8 milik 488 coupé berkapasitas 3902 cc yang mampu menghasilkan dorongan maksimum sebesar 670 CV, serta dilengkapi dengan Variable Torque Management System yang menjamin hantaran torsi yang mulus dan progresif pada gigi-gigi tinggi hingga maksimum 760 Nm pada 3.000 rpm.

488 Spider adalah mobil sport menakjubkan yang memiliki kemampuan akselerasi cepat (0 - 100 km/jam dalam 3 detik dan 0 - 200 km/jam dalam 8,7 detik) dan yang lebih utama lagi yaitu waktu respon tuas penggerak kecepatan super tajam hanya dalam 0,8 detik yang pada dasarnya menghilangkan turbo lag yang umumnya ada pada mesin sejenis ini. 

Keahlian luar biasa dari Scaglietti centre dalam mengolah aluminium telah menciptakan sebuah struktur kerangka mesin yang ringan dan berperforma tinggi yang terbuat dari 11 perpaduan aluminium 6000 series berbeda yang berisi beragam kandungan magnesium dan memiliki karakteristik khusus yang sesuai dengan kebutuhan berbagai jenis aplikasi. Luar biasanya, hal ini menghasilkan torsi dan rangka kokoh sebagaimana yang terdapat pada coupé yang memiliki atap struktural, sehingga mampu meningkatkan performa casis 23% lebih besar dibanding 458 Spider.

Seperti keterangan resmi yang diterima Redaksi kami, 488 Spider telah mengusung RHT (Retractable Hard Top) yang pertama kali diperkenalkan pada 458 Spider sebagai solusi bagi mobil bermesin mid-rear yang pertama di dunia. RHT dihadirkan sebagai alternatif dari soft-top tradisional karena tidak hanya lebih ringan (-25 kg) namun juga memberikan perlindungan lebih dari suara dan unsur lainnya walaupun pada saat atap diturunkan, berkat adanya wind-stop yang terbuat dari kaca yang dapat diatur dalam tiga posisi yang berbeda.
 
Pengaturan mekanik serta kendali dinamika milik 488 Spider berkontribusi penting dalam menghasilkan performa sporty bertenaga tinggi saat mobil ini berada di jalan, dengan penyetelan Manettino yang dipilih untuk misi ini. Secara khusus, para teknisi telah membuat peredam magnetorheological untuk menciptakan performa sporty yang maksimal tanpa mengorbankan kenyamanan. 

Sistem Side Slip Angle Control SSC2 yang baru juga memudahkan para pengemudi non-profesional untuk mencapai batas kemampuannya. Selain itu, untuk menjamin kesenangan di balik kemudi pada jalan-jalan yang menantang, 488 Spider dapat merespon hampir seketika atas input dari kemudi (0,06 detik atau 9% lebih cepat daripada Spider sebelumnya). 

Sejalan dengan tradisi Ferrari serta nilai harmonisasi yang menjadi ciri khas mobil-mobil Kuda Jingkrak yang diciptakan dengan arsitektur ini, mesin 8 silinder yang terdapat di 488 Spider juga memiliki lagu yang benar-benar berbeda berkat adanya exhaust headers yang lebih panjang dengan pipa-pipa berukuran sama panjang serta crankshaft yang datar. Suaranya dibuat agar menggoda namun tidak mengganggu saat atap dibuka.

Sebagaimana gaya khas Ferrari, volume dan kejernihan suaranya akan meningkat ketika mesin secara instan merespon pedal akselerator dan revs naik, menggarisbawahi performa mobil tersebut. [Ddy/timBX]

Tags :

#
Ferrari 488 Spider
#
Ferrari
#
Frankfurt International Motor Show 2015
#
mobil sport