MENU
icon label
image label
blacklogo

Hadir di 2017, Small MPV Mitsubishi ditarget 80.000 unit per tahun

SEP 17, 2014@13:39 WIB | 1,709 Views

Setelah bicara gamblang tentang rencana pabrik baru, Mitsubishi masih menyisakan rasa penasaran utamanya soal model small MPV. Pabrik baru digadang akan menjadi basis produksi small MPV Mitsubishi baik untuk pasar domestik maupun ekspor.

"Target mulai operasi pabrik (baru) adalah semester pertama tahun 2017. Small MPV merupakan mobil model baru yang lagi dikembangkan sekarang" ungkap Mr. Osama Masuko, Chairman & CEO Mitsubishi Motor Corporation.

Adapun rencana kapasitas produksi small MPV di pabrik baru tersebut disinyalir mencapai 80.000 unit per tahun. "Rencana produksi 80.000 unit per tahun dimana 20.000 unit akan diekspor dan 60.000 unit akan diedarkan di domestik (pasar otomotif) Indonesia" sambung Mr. Osama.

"Proyek ini merupakan proyek yang terpenting dan menjadi kunci bagi MMC untuk mewujudkan pertumbuhan secara berkelanjutan dan kami yakin  bahwa proyek ini akan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Indonesia" kata Mr. Osama lagi.[mot/timBX]

Tags :

#
Small MPV Mitsubishi
#
Mitsubishi
#
Mitsubishi Motor Corporation
#
Mr. Osama Masuko
#
Pabrik baru Mitsubishi