MENU
icon label
image label
blacklogo

Berkat Typhoon S Tenaga BMW X6 M G-Power Tembus 715 HP

MAR 22, 2011@15:32 WIB | 749 Views

Bagi pengguna BMW yang menggilai seputaran dapur pacu sudah tentu mengenal G-Power. Sebuah bengkel tuning untuk mobil keluaran Jerman yang berbasis di Bavaria Autenzell, Jerman. Baru-baru ini perusahaan spesialisasi tuning BMW tersebut telah meluncurkan paket terbaru mereka yakni paket Typhoon S untuk BMW X6 M. Paket tersebut berupa body kit dan sistem pembuangan. Paket keluaran G-Power ini diyakini dapat meningkatkan performa BMW X6 M.

Tampilan X6 M akan lebih berkarakter jika menggunakan paket body kit tipe Typhoon S X5 M. X6 M akan memiliki fasia depan agresif. Untuk melengkapi tampilan X6 M agar lebih sporty dipasanglah ventilasi pada kap mesin (hood), diffuser belakang serat karbon dan shock yang dipangkas agar posisi merebah dengan ketinggian 30mm dari permukaan. Tampilan luar semakin yahud dengan velg Silverstone RS 23 inci yang dibalut satu set ban Michelin.

Sementara untuk dapur pacu, X6 M dibekali V8 4.4 liter twin turbo yang dilengkapi ECU yang diseting ulang. selain itu telah disiapkan sistem saluran gas buang alias knalpot, pipa sambungan turbocharger dan kelapa silinder. Dengan perubahan ini tenaga X6 M pun terdongkrak hingga 725 PS (125 kW / 715 hp) dan torsi 890 Nm (656 lb-ft). Hasil ini meningkat drastis, pasalnya tenaga awal hanya 170 PS (125 kW / 168 hp) dan torsi 210 Nm (155 lb-ft). Crossover ini memungkinkan untuk melaju dari 0-100 km/h dalam waktu 4,2 detik dan jika digeber habis dapat mencapai kecepatan maksimal 300 km/h (186 mp/h).[sp/timBX]

Tags :

#
BMW
#
X6 M
#
G-Power
#
Typhoon S