MENU
icon label
image label
blacklogo

2012, Yaris Berpintu Tiga

APR 02, 2011@08:28 WIB | 633 Views

Mungkin bukan kali ini saja kejadian terungkapnya gambar-gambar mobil prototype yang secara aturan perusahaan seharusnya belum resmi dipublikasikan ke publik. Belum lama ini seseorang telah mempublikasikan beberapa foto yang diklaim sebagai wujud prototype dari Toyota Yaris 2012. Ternyata secara diam-diam Toyota sedang mengerjakan penganti mobil Yaris model sebelumnya.

Diperkirakan Yaris model terbaru hadir sebagai model 2012 yang datang dalam desain tiga pintu dan lima pintu serta diharapkan mulai memasuki pasar menjelang akhir tahun ini. Yaris model baru ini nantinya akan bergabung dengan deretan model lama dan Yaris varian hibrida baru yang pernah menampakkan diri dalam bentuk konsep di ajang Geneva Motor Show 2011 baru-baru ini.

Di Amerika Serikat sendiri Yaris terkenal sebagai mobil hemat bahan bakar jadi, untuk model 2012 diharapkan masih mengusung fitur hemat bahan bakar, menampilkan desain berkarakter sporty serta diperkirakan memiliki bentuk tubuh agak lebar dibanding model terdahulu. Ada kemungkinan Yaris 2012 akan menampakkan diri untuk pertama kali di ajang Los Angeles Auto Show 2011 pada bulan November mendatang.[san/timBX]

Tags :

#
Toyota
#
Yaris 2012
#
Geneva Motor Show 2011
#
Los Angeles Auto Show 2011