MENU
icon label
image label
blacklogo

Begini Cara Instal Google Play Store di BlackBerry

MAY 04, 2015@16:00 WIB | 73,662 Views

Google Play Store versi 5.1 kini bisa dipasangkan di OS BlackBerry 10. Hanya dengan menginstal file berekstensi APK maka pengguna BlackBerry kini bisa menikmati Google Play Store. Prosesnya juga cukup sederhana dan berfungsi untuk mendownload aplikasi-aplikasi android yang tersedia di Google Play Store. Langkah Pertama, pengguna cukup mendownload dan menginstal file-file APK berikut ini ke perangkat BlackBerry anda yakni, Google Play Store 5.1.11 , Google Login 4.3 , dan Blackberry Google ID 1.3.

Langkah kedua, jalankan aplikasi Google Play Store yang terinstal. Saat Google Play Store meminta anda untuk login, masuk menggunakan akun Gmail anda. Ketika anda sign in ke dalam Google Play dan menemukan tulisan "check your connection and try again" tutup aplikasi Google Play Store tersebut.

Berikutnya anda harus menjalankan Blackberry Google ID dan kemudian checkin menggunakan akun Gmail dan password anda. Sesudah anda berhasil masuk ke Blackberry Google ID, anda bisa menutup aplikasi tersebut. Kini anda sudah bisa mengakses Google Play Store. Selamat mencoba.[Lalu/timBX]

Tags :

#
Begini Cara Instal Google Play Store di BlackBerry
#
Tips
#
Blackberry OS 10
#
Google Play Store