MENU
icon label
image label
blacklogo

Atur Daftar Interest di Facebook untuk Newsfeed Yang Lebih Seru

APR 10, 2014@10:41 WIB | 1,613 Views

Ada jutaan Pages di Facebook yang diikuti oleh pengguna. Mulai dari selebritas, merek, musisi, berita, grup dan sebagainya. Namun bagaimana cara terbaik untuk mengorganisir konten tersebut supaya tampil lebih teratur di newsfeed? Berikut adalah tips yang Facebook berikan kepada para pengguna layanannya.

Salah satu caranya adalah membuat daftar ‘Interest’

Ciptakan Daftar ‘Interest pengguna berdasarkan kategori kesukaan, seperti film, musik atau selebritas. Bagian ‘Interest’ ini terdapat di kolom sebelah kiri dari newsfeed tepat di bawah ‘Group’. Arahkan cursor ke ‘Interest’ untuk memunculkan fitur ‘more’. Klik ‘more’ untuk membuat daftar ketertarikan pengguna.

Pilih Pages yang sesuai dengan ketertarikan pengguna

Usai meng-klik ‘more’ akan muncul pilihan ‘Create List’. Klik ‘Create List’ untuk memulai memilih Pages yang sudah pengguna ‘like’ sejauh ini ke dalam daftar ‘interest’. Cukup klik Pages yang pengguna ingin masukkan ke dalam daftar dan klik ‘Next’ jika sudah selesai.

Beri Nama Daftar dan Atur Privasi

Beri nama daftar milik pengguna dengan memasukkan nama secara bebas ke dalam kotak ‘List Name’. Pengguna juga bisa mengatur privasi dari daftar ketertarikan tersebut. Ini berguna untuk mengatur apakah daftar tersebut dapat dilihat oleh publik, teman atau hanya bersifat pribadi saja. Jika sudah selesai, klik tombol ‘done’.

Selain Pages, pengguna juga bisa menggunakan ‘Interest List’ untuk mengetahui hal-hal baru yang di-post oleh orang-orang yang pengguna ‘follow’ atau bahkan teman-teman lain di Facebook.

Jika pengguna mau mengedit daftar ini, pengguna bisa mengklik tombol ‘Manage List’, dimana pengguna bisa menambahkan lebih banyak Pages ke dalam daftar atau bahkan menghilangkannya. Pengguna dapat menemukan tombol ‘Manage List’ setelah pengguna mengklik daftar ketertarikan yang mau pengguna ubah. Selain pilihan untuk mengubah daftar pengguna, ada juga pilihan untuk membagi daftar ini ke timeline milik pengguna atau milik teman-teman pengguna. So, tunggu apa lagi? Ayo atur newsfeed supaya lebih relevan bagi diri kita![mir/timBX]

Tags :

#
Facebook
#
Interest
#
Newsfeed