MENU
icon label
image label
blacklogo

Oppo Resmi Luncurkan Oppo R1, Kamera 8MP dengan Pure Image Technology

JAN 31, 2014@11:05 WIB | 4,532 Views

Oppo lagi-lagi merilis produk terbaru mereka ke pasar Indonesia. Melalui halaman resmi FaceBook-nya, Oppo merilis Oppo R1, smartphone dengan kemampuan memotret di kondisi gelap dengan tagline-nya "Capture, Even In The Dark".

Seperti yang sempat diberitakan tahun lalu, desain OPPO R1 sepertinya terinspirasi oleh desain iPhone 4s dan Sony Xperia, desain unibody-nya sangat tipis yaitu 7.1mm dengan body depan dan belakang dari kaca, dan dibalut metal disekeliling  sisinya.

OPPO R1 menggunakan layar 5 inci IPS display dengan resolusi HD 1280 x 720 pixel. Untuk spek hardware-nya, R1 menggunakan prosesor quadcore 1.3GHz, RAM 1GB, memori internal 16GB, berjalan dengan Android 4.2.2 Jelly Bean dengan user interface ColorOS, dan baterai sebesar 2410mAh.

Kamera 8MP dengan Pure Image Technology menjadi andalan Oppo R1 karena dikatakan dapat menghasilkan foto yang bagus walau saat memotret di kondisi gelap sekalipun, untuk kamera depannya juga menggunakan 5MP dengan Beautify Mode.

Beberapa fitur andalan lainnya juga dimiliki Oppo R1 seperti Dual Notification LED, Quick Reach Gesture, dan Guest mode Security Setting. Oppo R1 dijual dengan harga Rp 4.999.000.[hrd/timBX]

Spesifikasi

Dimensi: 142.7 x 70.4 x 7.1 mm
Berat: 141 g
Display : 5" IPS 720p
Prosesor : Quadcore 1.3GHz
Memori : RAM 1GB, ROM 16GB
OS : Android 4.2.2 Jelly Bean, ColorOS
Kamera : rear 8MP Pure Image Technology, front 5MP with Beautify Mode
Baterai : 2410mAh
Fitur : Dual Notification LED, Quick Reach Gesture, dan Guest mode Security Setting

Tags :

#
Oppo
#
Oppo R1
#
Smartphone
#
Tagline "Capture
#
Even In The Dark"
#
Pure Image Technology