MENU
icon label
image label
blacklogo

Xiaomi Akan Memodifikasi Chip Prosesor Mereka

MAY 19, 2015@10:51 WIB | 989 Views

Berdasarkan pemberitaan EETimes, Xiaomi akan membuat sebuah produk baru yang ditenagai prosesor modifikasi. Untuk itu, Xiaomi telah berkolaborasi dengan Leadcore, perusahaan pembuat chip semenjana asal Cina. Leadcore akan menyediakan produk, teknologi serta paten untuk prosesor modifikasi Xiaomi.

Wakil Presiden Leadcore, Marshal Cheng menerangkan bahwa langkah ini merupakan langkah yang harus dilakukan. Distribusi masif dari produk Xiaomi Mi serta keinginan untuk menjadi berbeda di pasar smartphone yang semakin ketat membuat Xiaomi harus melakukan sebuah terobosan ke depannya.

Lebih jauh lagi, Xiaomi tidak akan selamanya bergantung pada produk Qualcomm dan MediaTek. Ini dikarenakan permintaan yang tinggi dan rencana peluncuran produk baru semakin mepet. Bergantung dari chipset Qualcomm dan MediaTek saja akan mengakibatkan keterlambatan produksi.

Disamping itu, Xiaomi yang ingin menjadi produk eksklusif akan terlihat seperti produk biasa saja, karena kini tampaknya hampir semua produk smartphone menggunakan prosesor yang sama Akan tetapi, tampaknya Xiaomi tidak akan bertaruh untuk memodifikasi produk high-end mereka dalam waktu dekat ini. Kemungkinan Xiaomi akan menghadirkan produk berprosesor modifikasi di kelas entry level atau kelas menengah mereka nantinya.[Lalu/timBX]

Tags :

#
Xiaomi
#
Chip Prosesor Xiaomi