MENU
icon label
image label
blacklogo

Samsung Luncurkan Layanan Video Streaming

NOV 20, 2014@12:43 WIB | 1,016 Views

Untuk menyaingi layanan streaming seperti Spotify, Aupeo, Rdio, dan lainnya, hari ini Samsung mengumumkan bahwa mereka telah meluncurkan satu aplikasi media streaming. Media yang diberi nama Milk Video ini nantinya akan menjadi layanan streaming video clip. Pihak Samsung mengklaim jika mereka akan menyediakan konten-konten video menarik yang bisa disaksikan tiap waktu oleh konsumsen smartphone Samsung.

Dikatakan bahwa menonton video klip streaming lewat Milk Video ini akan menjadi sebuah pengalaman personal yang unik. Milk Video ini mampu menganalisa video klip musik kegemaran pengguna berdasarkan kanal apa yang diikuti oleh pengguna dan video mana saja yang pengguna beri tanda "like". Untuk menghadirkan konten-konten menarik sekaligus konten-konten ekslusif, Samsung telah berkolaborasi dengan kanal-kanal populer macam College Humor, Cracked, Buzzfeed, Funny or Die, Vice, Vanity Fair, VICE, Red Bull, Vevo, AwesomenessTV, dan masih banyak lagi.

Tentunya Milk Video tidak melupakan aspek sosial medianya. Dalam layanan video streaming garapan Samsung ini, pengguna bisa mengikuti kanal-kanal favorit, brand bahkan individu dan pengguna lainnya. Pengguna juga bisa me-repost video favorit mereka agar follower mereka juga bisa melihat video unggahan tersebut. Pengguna juga bisa berbagi video di Milk Video ke sosial media lainnya seperti Facebook atau Twitter.[Lalu/timBX]

Tags :

#
Samsung Milk Video
#
Samsung Video Streaming

RELATED ARTICLE