MENU
icon label
image label
blacklogo

Microsoft bunuh proyek Nokia X Android dan PHK 18.000 karyawannya

JUL 21, 2014@09:55 WIB | 938 Views

Komisaris Microsoft, Satya Nadella hari ini mengirimkan sebuah email kepada seluruh karyawannya mengumumkan bahwa Microsoft akan bersiap-siap memutuskan hubungan kerja 18.000 karyawannya pada tahun depan.

Selanjutnya Stephen Elop, Komisaris Perangkat Microsoft menambahkan bahwa proyek Nokia X Android resmi bubar jalan, dengan Nokia X desain dan produknya akan dialihkan ke Windows Phone. Ia menyampaikan bahwa pergeseran ini akan terjadi secepatnya, namun penjualan dan layanan untuk Nokia X terdahulu masih tetap dijalankan.

Belum ada informasi lebih jauh mengenai Nokia X2 yang dikabarkan sedang dalam pengembangan, handset ini sudah nyata dan harusnya dapat diluncurkan. Namun melihat gonjang-ganjing yang terjadi, tampaknya proyek ini memang harus gagal. Tentunya tidak ada orang yang mau membeli smartphone yang sudah diumumkan mati.

Dari total 18.000 karyawan, 12.500 diantaranya dari divisi Nokia Devices and Services. Masing-masing akan diberitahukan secara personal dalam waktu enam bulan ke depan dan diberikan paket pesangon. 12.500 karyawan itu termasuk pekerja pabrik dan staff IT.

Satya, menambahkan bahwa pengurangan tenaga kerja ini didorong oleh kebutuhan dalam kepraktisan bekerja dan penyesaian strategi terhadap divisi Nokia dan layanannya.[leo/timBX]

Tags :

#
Nokia X
#
Microsoft
#
Nokia X Android
#
Nokia
#
Nokia X2