MENU
icon label
image label
blacklogo

Hati-hati Mengantongi iPhone 6 Plus, Mudah Bengkok

SEP 24, 2014@10:28 WIB | 1,026 Views

Beberapa laporan masuk menyebutkan bahwa iPhone 6 Plus rentan bengkok. Bengkok? Betul sekali, beberapa pengguna mengeluhkan bahwa unit iPhone 6 Plusnya menjadi bengkok di dalam kantong depan celana saat duduk. Permasalahan ini menjadi isu yang semakin hangat di mana muncul video uji membengkokkan iPhone 6 Plus di Youtube. Berikut Cuplikannya

Tampak pada video di atas, iPhone 6 terbukti sedikit mudah untuk dibengkokkan, di mana titik lemah terletak pada sisi atas sebelah kiri tepat di bawah tombol volume. Walau iPhone 6 Plus terbukti mudah bengkok dalam kantong namun tentunya itu semua tergantung seberapa ketat celana yang pengguna iPhone terbaru ini gunakan.

Supaya adil, akun Youtube yang sama juga melakukan tes uji pada Samsung Galaxy Note 3 dan hasilnya cukup mengejutkan di mana, Galaxy Note 3 yang bermaterial plastik ternyata dapat bertahan dan tidak bengok. Penasaran? berikut ini cuplikannya:

Menurut salah seorang ahli, bahan alumunium ini sesungguhnya kuat ,namun demi mengakomodasi sisi fashion dari iPhone 6 Plus, alumunium ini terpaksa dibuat tipis sehingga mudah bengkok. Terlebih ukuran body iPhone 6 Plus yang lebar juga turut menyumbang potensi bengkok.

Sedangkan iPhone 6 4.7" tidak mengalami permasalahan ini, di mana kemungkinan dengan body yang lebih kecil material alumunium akan lebih padat dan solid. Hingga kini Apple belum berekasi apapun terkait permasalahan ini, maka disarankan agar pengguna iPhone 6 Plus melengkapi handsetnya dengan case proteksi tambahan guna mencegah permasalahan ini. [leo/timBX]

Tags :

#
iPhone 6 Plus
#
iPhone 6
#
iPhone
#
Apple
#
iOS