MENU
icon label
image label
blacklogo

Kawasaki Ninja250 Chrome Spray Sengaja Didesain Untuk Wanita

SEP 18, 2014@19:03 WIB | 7,286 Views

Sejatinya Kawasaki Ninja250 banyak disukai oleh kaum Adam, berbeda dengan Maria Anggraeni, cewek yang satu ini menyukai roda dua berkapasitas 250 cc tersebut. Berkat kedekatannya dengan Witjak Modizigner dan teman-temannya di Ninja Tangerang Organization (Nitro), motornya menjadi lebih sedap dipandang. Tampilan bodi dibalut dua warna dengan teknik spray chrome, pewarnaan seperti ini dapat diaplikasikan ke semua benda kerja yang bisa dilapisi dengan cat primer. Bagian terkecil dari sudut-sudut bodi dapat dengan mudah dijangkau, dan ini menjadi kelebihan dari pada proses chrome celup ata vacum metalishing.

Pemilihan dua warna yakni pink dan hijau tosca sengaja diaplikasikan untuk mendukung konsep modifikasinya. "Warna pink mewakili wanita imut, sensitif, dan kepribadian manis, sedangkan hijau tosca mewakili perasaan aman dan menciptakan dunia nyang lebih baik bagi sesama", demikian ungkap Agus dari bengkel Witjak Modizigner. Tak hanya spray chrome saja beberapa bagian juga ada yang mengandalkan printing sticker.

Banyak parts standar dari Kawasaki Ninja250 yang masih "menempel" di motor. Hanya saja berkat pembalutan warna spray chrome tersebut mampu menghadirkan nilai artistik tersendiri. Lebih jauh Agus Witjak menambahkan untuk menghadirkan nilai modifikasinya, ia menambahkan banyak aksesoris. Mulai dari parts pengereman ada cakram depan dari Delkevic, lever guard rem dari Rizoma. Sementara velg asli di chrome celup, ban yang dipilih yakni Battlax berukuran 110/60 di depan dan 140/55 di sisi belakangnya.

Mengimbangi penampilan "ngejreng" pada bodinya, maka baut-baut monel orange ditempatkan pada beberapa sektor mulai dari bagian depan hingga ke buritan. Agus Witjak, sang modifikator juga menambahkan sejumlah lampu LED dan lampu sein depan serta belakangnya dengan model variasi. Jok dibuat single seater berbahan fiberglass, agar lebih berkesan sporty.

Menutup pembicaraan Witjak membocorkan cara eksekusi modifikasi spray chrome ini. Tahapan pertama tentu pengecatan primer dan aktifasi. Kemudian berlanjut pada proses inti berupa spary chrome, setelah itu dilakukan passivating hingga diakhiri dengan colouring / top coat. Hmm, cukup asyik juga ya, tapi perlu diketahui autolovers, teknik modifikasi seperti ini masih relativ mahal dari pada chrome celup dan vacum metalising. [nus/timBX]

Spesifikasi :

Motor : Kawasaki Ninja250
Velg : Standar di chrome celup
Ban : Battlax 110/60 (depan), Battlax 140/55 (belakang)
Disc brake : Delkevic
Modifikasi chrome : Bodi chrome spray & printing sticker, windshield chrome spray, rear hugger chrome spray, spakbor belakang chrome celup, stang chrome celup, handle chrome celup, footstep chrome celup, tutup gir depan chrome, cover rangka kiri kanan chrome
Others : Knalpot racing hand made, spion Baracuda, handgrip variasi, single seater custom fiberglass, lampu sein depan dan belakang variasi, cover radiator handmade, brake leverguard Rizoma, full baut monel orange, rangka anodizing look paint, lampu kolong LED

Tags :

#
BX Rides
#
Kawasaki
#
Modifikasi
#
Kawasaki Ninja 250