MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Lorenzo Tak Menyangka Finish Kedua

SEP 27, 2016@18:00 WIB | 738 Views

Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo tak menyangka dirinya bisa finish diposisi kedua dalam balapa di GP Aragon, Minggu kemarin. Dirinya mengira akan finish di urutan keenam atau ketujuh.

Lorenzo mengatakan, hal itu bisa setelah menyelesaikan balapan yang sengit di GP Aragon dibelakang Marc Marquez dan di depan Valentino Rossi. Lorenzo mendapatkan masalah beberapa jam sebelum balapan. Dia mengalami crash dalam sesi pemanasan pada pagi hari.
 
"Kadang kadang hal yang negatif menciptakan hal yang positif dan hari ini crash membuat saya melakukan dua lap pemasanan untuk mencoba kedua motor saya karena saya biasanya mencoba satu lap di trak kering," kata Lorenzo seperti dilansir Crash.Net.

"Saya merasa baik-baik saja dan ketika saya mencoba motor pertama dengan ban belakang keras saya merasa baik-baik saja karena selama praktek saya tidak suka ban yang keras. Ketika saya menjajal motor kedua dengan ban lunak, saya tidak merasakan hal yang sama. Saya merasa motor lebih banyak bergerak dalam akselerasi dan pengereman," tegasnya.

"Sulit untuk memilih dalam situasi ini tapi akhirnya naluri saya setelah crash itu membuat saya memiliki insting yang tepat. Cepat dari awal dan terus-menerus dan saya meletakkan segala sesuatu di trek,". "Akhirnya dalam situasi yang sangat sulit pada saya diposisi keenam dan ketujuh. keberuntungan berada dipihak saya, ini sangat mengejutkan dan saya selesai dengan cara yang positif diposisi kedua," tutpnya. [ddy/timBX]

Tags :

#
jorge lorenzo,
#
motogp,
#
valentino rossi,
#
marc marques,
#
motogp 2016