MENU
icon label
image label
blacklogo

Inilah yang Baru dari Porsche Cayenne Platinum Edition

APR 29, 2016@14:00 WIB | 1,525 Views

Porsche telah resmi memperkenalkan varian baru, Cayanne Platinum Edition. Kehadiran model Sport Utility Vehicle (SUV) baru ini hanya mengalami perubahan dibagian ekterior dan interior.

Dari ekterior, Cayenne Platinum Edition ini dilengkapi dengan mirror auto dimming spion, kaca privasi belakang, sistem ParkAssist, bi-xenon headlights dengan Porsche Dynamic Light System. Selain itu untuk menambahkan kesan sporty, versi edition dilengkapi dengan velg RS Spdyer 20-inci RS Spyder. 

Meskipun dibagian interir tidak terlalu signifikan, tapi jok pengemudi akan dibaluy dengan kulit Alcantara dengan sandaran kepala. Pengemudi akan di menemukan sistem Porsche Communication Management, sistem Bose surround sound dan emblem bertlis 'Platinum Edition'.

Di Eropa, Cayenne Platinum Edition akan ditawarkan dengan mesin diesel 3.0 liter V6 yang memberikan daya output mencapao 262 tenaga kuda. Kabarnya Porsche juag akan menawarkan varian hybrid dari mesin V6 3.0-liter supercharged dan sebuah motor listrik. Sementara di Amerika, Porsche Cayenne Platinum memiliki pilihan mesin yaitu mesin hybrid dan mesin konvesional V6 3.6-liter yang menghasilkan daya output 300 hp.

Soal harga, Porsche Cayenne Platinum Edition versi diesel dilepas dimulai pada € 74.352 dan untuk mesin hybrid ditaksir dengan harga € 90.29. Sementara di Amerika Serikat, Cayenne Platinum Edition akan dijual seharga $ 65.600 sedangkan Cayenne S E-Hybrid Platinum Edition akan dijual mulai dari $ 81,600. [Ddy/timBX]
 

Tags :

#
porsche cayenne,
#
porsche,
#
porsche cayenne platinum edition,
#
sport utility vehicle,
#
suv