MENU
icon label
image label
blacklogo

Pengguna Windows 10 Phone Meningkat, Pertanda Baik Bagi Microsoft

NOV 29, 2015@12:00 WIB | 574 Views

Menurut perusahaan riset pasar AdDuplex, kini pengguna Microsoft Windows 10 Mobile OS terhitung meningkat hingga 7%. Angka ini naik 1,3% dari hasil perhitungan bulan lalu, 5,7%. Perlu diingat bahwa pembaruan Windows 10 Phone resmi belum bergulir, sehingga jumlah yang disebutkan di atas hanya mewakili Windows Insiders saat ini.

Adapun versi lain, Windows Phone 8.1 memiliki pangsa sekitar 79%, sedangkan masing-masing versi 8.0 dan 7.x berdiri di 9,1% dan 5,0%,. Statistik AdDuplex juga memberikan beberapa rincian tentang perangkat Windows Phone yang populer di Amerika Serikat.

Seperti yang Anda lihat pada gambar di bawah Lumia 635 adalah perangkat yang paling populer di negeri ini, diikuti oleh Lumia 640 yang naik 2,2% dibandingkan dengan bulan lalu. Perusahaan juga telah memasukkan data dari Turki untuk pertama kalinya, dengan Lumia 520 memimpin pasar di sana, diikuti oleh Lumia 1320.

Memang platform baru Windows ini sangat menggiurkan terutama karena mampu menyuguhkan pengalaman yang sama dengan versi PC-nya. [leo/timBX]

Tags :

#
windows 10 phone,
#
windows 10,
#
windows mobile,
#
windows phone