MENU
icon label
image label
blacklogo

Kedipan di Soft Lens Ini bisa aktifkan kamera

MAY 03, 2016@09:00 WIB | 567 Views

Seakan tidak rela disalip oleh Samsung, Sony pun kedapatan mematenkan teknologi lensa kontak pintar yang telah dilengkapi dengan kamera terintegrasi. Seperti dilansir Dpreview, kamera tersebut diklaim sanggup merekam video hanya dengan kedipan mata saja. Secara pintar, kamera tersebut dapat membedakan kedipan mata alami dan perintah untuk merekam. Kamera paham, jika mata terpejam lebih dari 0,5 detik, itu artinya adalah perintah untuk memulai perekaman, karena mata yang bekedip secara alami hanya membutuhkan waktu antara 0,2-0,4 detik saja.

Kamera juga bisa dimatikan dengan cara mengedipkan mata dengan interval waktu yang telah ditentukan. Untuk menghasilkan rekamanan yang berkualitas, kamera tersebut kabarnya juga telah dilengkapi dengan fitur autofocus dan imagae stabilization. Hebatnya lagi, hasil rekaman bisa disimpan langsung kedalam memori yang juga bersemayam di lensa kontak. Selain untuk merekam video, kamera tersebut kabarnya juga dapat digunakan untuk memotret. Yang tidak kalah keren, lensa yang ada di kamera tersebut dapat melakukan zoom dan bukaan diafragmanya dapat diatur.

Bahkan, kamera dapat mengoreksi gambar yang dinilai blur secara otomatis. Dari gambar paten yang beredar di dunia maya dapat diketahui, jika soft lens ini dilengkapi dengan beberapa komponen, mulai dari main control unit, wireless communication processing unit, antena, image pickup lens, circuit unit, storage, dan sensor. Sejauh ini, belum ada keterangan lengkap bagaimana kamera tersebut dapat menerima semua perintah, apakah melalui bantuan aplikasi di smartphone atau gerakan tubuh. Jika paten ini sudah diimpementasikan kedalam sebuah produk, maka adegan-adegan di film aksi akan segera menjadi kenyataan. [Teg/timBX]

Tags :

#
soft lens,
#
sony,
#
samsung,
#
kamera,
#
camera,
#
lensa mata,
#
lensa