MENU
icon label
image label
blacklogo

Wetgloss solusi mobil tahan lecet

SEP 16, 2014@10:30 WIB | 2,366 Views

Hidup dikota besar khususnya Jakarta, membuat para pemilik mobil khawatir akan perlindungan mobilnya dari bahaya lecet yang biasanya disebabkan oleh motor. WetGloss hadir sebagai solusi untuk menghilangkan rasa khawatir para pengemudi mobil yang takut cat mobilnya tergores. Penampilan mobil jadi tidak maksimal jika terdapat sejumlah lecet ataupun baret, produk dari Cemerlang abadi memberikan jaminan 5 tahun pada mobil yang telah diproteksi oleh wetgloss.

“WetGloss berbeda dengan varnish/pernis. Nah, pernis tidak bisa menjaga cat jika tergores. Walaupun ketebalan 800 mikro, Wetgloss sudah cukup untuk melindungi cat mobil,” tegas Maverick yang mempraktekkan dengan cara menggoreskan paku ke bodi mobil. Nah, dengan menggunakan WetGloss pada mobil Anda, maka mobil akan aman jika terkena goresan. Pasalnya WetGloss akan melindungi cat dari goresan, cairan atau kotoran yang dapat menyebabkan kerusakan pada cat mobil.

Urusan harga, produk yang teknologinya dari Amerika ini dibanderol dengan harga Rp 21 juta untuk melaburi seluruh bodi mobil sekelas city car. “Harga tergantung jenis mobil, kalau harga Rp 21-27 juta itu untuk mobil seperti city car dan itu untuk jenis WetGloss standar. Kalau yang flat sehingga bisa bercermin di bodi mobil harganya sekitar Rp 85-125 juta,” beber Chariesh Soebowo, Manager Operasional WetGloss Indonesia. Pada perhelatan IIMS (Indonesia International Motor Show) Wetgloss akan menampilkan 2 unit mobil yang sudah dipakaikan Wetgloss. Pada ajang tersebut Wetgloss akan mendemontrasikan kesaktian dari produk kebanggan Cemerlang Abadi tersebut.[dw/timBX]

Tags :

#
WetGloss
#
WetGloss Indonesia
#
IIMS 2014
#
Cemerlang Abadi

RELATED ARTICLE