MENU
icon label
image label
blacklogo

Lorenzo Sempat Merasa Frustasi Dengan ban Bridgestone

OCT 23, 2014@16:00 WIB | 838 Views

Kinerja ban akan menjadi pekerjaan rumah besar bagi Jorge Lorenzo untuk dirinya dalam menghadapi MotoGP seri malaysia akhir pekan ini. Lorenzo merasa frustasi setelah hanya menjadi yang tercepat ketujuh dalam sesi tes pra musim di sirkuit Sepang pada bulan Februari silam. Por Fuera julukan Lorenzo merasa sudah mencoba segala hal untuk mencoba meningkatkan kemampuannya, paling tidak untuk mengimbangi level Honda.

"Ban ini memiliki bagian yang lebih keras pada tepian ban. Ban lebih kompetitif, lebih kurangnya setingkat dengan Honda, tapi dengan ban ini kami benar-benar merasa terpuruk, kami merasa telah mencoba semuanya." Menurut pebalap Yamaha Movistar tersebut seperti dikutip Crash.

Kini ia kembali ke Malaysia dengan jenis ban belakang yang berbeda dari seri sebelumnya di Australia, dimana ia merasa beruntung masih bisa finis kedua dengan kondisi ban yang sudah rusak. "Phillip Island adalah trek yang sangat sulit, tapi dibalik semua masalah yang membuat kami menderita selama perlombaan, kami masih mampu mengontrol jalannya lomba hingga akhirnya mendapat podium," lanjut lorenzo kemudian.

"Saya berharap dapat secepatnya balapa di Sepang, Sepang adalah sirkuit yang bagus. mungkin bukan yang paling bagus untuk motor kami tapi kami tahu sirkuit ini benar-benar bagus karena kami sering melakukan tes disini pada sesi pra musim. Balapan di malaysia selalu sulit karena kondisi cuaca, tapi meskipun hujan sekalipun daya cengkeram ban tetap tidak terlalu buruk."[dw/timBX]

Tags :

#
Jorge Lorenzo
#
Por Fuera
#
MotoGP
#
Bridgestone
#
Bridgestone Tire