MENU
icon label
image label
blacklogo

KTM Akan Produksi Replika Motor MotoGP

JUN 26, 2015@05:00 WIB | 2,434 Views

KTM telah bersiap untuk melakukan pengujian MotoGP pada November tahun ini sebagai tahap awal untuk mereka kembali ke ajang MotoGP pada 2017 mendatang. Namun KTM rupanya juga berniat untuk memproduksi versi jalan raya dari motor yang akan mereka turunkan di ajang MotoGP tersebut.

Jika Honda punya RC213V-S yang menjadi road bike dari Honda RCV MotoGP tunggangan Dani Pedrosa dan Marc Marquez, maka versi jalan raya dari KTM MotoGP ini juga akan hadir. Demikian diungkapkan Pit Beirer, Director KTM Motorsport 

Ia menyebutkan KTM harus punya versi terakhir dari moto MotoGP mereka untuk versi komersial, karena peminatnya memang ada. "Motor itu tidak bsia murah, alasannya sederhana karena kualitasnya tinggi dan ada bagian yang disetting khusus," ungkap Beirer.

Dirinya pun menambahkan kalau pelanggan KTM V4 biasanya juga penggemar MotoGP, karenanya nanti konsumen akan ditawarkan beberapa teknologi yang mereka terapkan di MotoGP seperti rangka tubular teralis baja serta seamless gearbox dan katup pneumatik.

Pierer berharap dapat mampu menjual 150-200 unit replika MotoGP KTM ini dengan harga per unitnya berkisar 140.000 EURO atau kira-kira Rp1,9 miliar. "Prioritas utama kami memang [MotoGP] yang kemudian pada akhirnya versi jalan raya dari motor ini," tegas Beirer. [Pra/timBX]

*related link : [MotoGP] http://www.blackxperience.com/autonews/detail/hadapi-motogp-2017-ktm-turun-dengan-formasi-full-factory-team

Tags :

#
KTM
#
MotoGP
#
KTM V4