MENU
icon label
image label
blacklogo

Hyosung GD250R Sportbike Murah Pesaing CBR250R dan R25

DEC 22, 2014@13:10 WIB | 1,676 Views

Segmen motor sport 250cc sepertinya terus memanas. Kawasaki Ninja 250, Honda CBR250R, ataupun Yamaha R25 bakal mendapat saingan baru lagi dari kubu Hyosung. Pabrikan Korea itu sudah memperkenalkan Hyosung GD250R sebagai sport bike 250cc terbarunya di India dan bakal segera beredar luas di negara lain tahun depan. Selama ini Hyosung juga memiliki motor sport 250cc melalui GT250R, namun disebutkan jika GD250R punya ciri khas yang berbeda.

Jika GT250R menggunakan mesin dua silinder, maka Hyosung GD250R diperkuat mesin single cylinder 4 katup 249cc berpendingin cairan dengan sistem bahan bakar injeksi. Keluaran tenaganya diklaim mencapai 27.6 hp pada 9.500 rpm dengan torsi puncak 24.1 Nm di 7.000 rpm.

Digabungkan dengan gearbox enam percepatan manual, penggunaan mesin silinder tunggal ini dikarenakan perawatan yang relatif mudah, konsumsi bahan bakar yang terbilang efisien, tetapi memiliki tenaga spontan yang berkarakter.

Untuk kaki-kakinya, Hyosung GD250R menggunakan suspensi 37mm dan rear shock adjustable preload. Sistem pengereman depan ditugaskan kepada cakram 300 mm yang diapit kaliper empat piston, sementara pada bagian belakang cakram 230mm dua kaliper.

Secara desain, Hyosung GD250R terlihat mirip dengan 1190RX dari Erik Buell Racing. Bagian depan memiliki sudut lancip untuk mendukung aerodinamika sementara di belakang tampak mengerucut. Bobot motor sendiri hanya 155 kg yang diklaim cukup ringan untuk ukuran motor sport 250cc. Nah sekarang soal harga, perusahaan mematok Hyosung GD250R akan sangat terjangkau dibanding motor sport 250cc milik Jepang. Di India motor ini dilego Rp 42 jutaan. [Pra/timBX] 

Tags :

#
Hyosung GD250R
#
Kawasaki Ninja 250
#
Honda CBR250R