MENU
icon label
image label
blacklogo

Fiat Siap Luncurkan 20 Model Terbarunya Hingga 2016

JAN 30, 2015@14:00 WIB | 1,288 Views

Tahun lalu, Fiat dan Chrysler resmi menjadi satu  dalam naungan yang sama. Sebagai langkah awal, ditahun 2015 ini produsen tersebut telah mencanangkan sebanyak 20 model yang akan mereka luncurkan hingga 2016 mendatang. Ini juga merupakan sebuah target yang mereka tuju untuk meningkatkan penjualan dan keuntungan yang lebih berlipat.

Hal ini dikemukakan oleh sang CEO, Marchionne, yang mengatakan bahwa FCA ingin lebih menyegarkan produk mereka dengan model yang bergairah. Dalam presentasinya, sang CEO tersebut mengatakan bahwa dua model diantaranya yang akan diluncurkan adalah New Alfa Romeo, dan Maserati Alfieri Coupe.

Sedangkan sisanya, Marchionne masih enggan untuk memberikan keterangan mengenai model apa saja yang akan mereka luncurkan. Disamping itu, perusahaan juga telah mengeluarkan dana sebesar US $ 55,5 juta untuk investasi mereka demi perencanaan produk baru.

Dengan nilai investasi tersebut, FCA (Fiat Chrysler Automobiles) bermaksud untuk menyaingi rival mereka VW, GM dan Toyota. Marchionne, pun memandang bahwa industri otomotif kedepanmnya akan memiliki prospek yang positif untuk seluruh wilayah. [Har/timBX]

Tags :

#
Fiat
#
Chrysler
#
New Alfa Romeo
#
Maserati Alfieri Coupe