MENU
icon label
image label
blacklogo

Cal Crutchlow masih berjuang jinakkan Desmosedici GP14

SEP 12, 2014@08:15 WIB | 955 Views

Pebalap Ducati Cal Crutchlow hingga saat ini masih terus berjuang dengan motor Ducati miliknya. Sang pebalap asal ratu Elizabeth tersebut tidak kunjung menunjukkan progress positif hingga jelang seri Misano. Crutchlow masih beradaptasi dengan motor Desmosedici GP14, sementara rekan satu timnya Andrea Dovizioso sudah naik podium dua kali musim ini.

Mantan pebalap Superbike ini musim depan akan berganti tim pada akhir musim, kepindahannya ketim LCR Honda sendiri terbilang mengejutkan setelah dirinya dikabarkan telah memperpanjang kontrak dengan Ducati seminggu sebelumnya. Balapan di Misano kali ini adalah balapan terakhir bagi Crutchlow bersama tim Ducati di negeri Pizza, namun sama seperti Dovi, Cal juga diuntungkan karena telah menjalani sesi tes dengan timnya baru-baru ini. Cal telah mencoba beberapa paket dasar elektronik pada motornya, dengan harapan ia akan mampu bicara lebih saat balapan berlangsung pada akhir pekan nanti.

"Saya sudah tidak sabar untuk segera membalap di Misano, kami telah menjalani seragkaian tes yang positif beberapa minggu lalu. Saya berharap hal tersebut akan banyak membantu banyak saat balapan berlangsung. Misano juga merupakan rumah kedua bagi Ducati, dan disini kami memiliki banyak penggemar setia yang datang kesirkuit. Hal tersebut saya harap dapat meningkatkan rasa percaya diri saya pada saat balapan nanti, tim sudah bekerja keras dan saya berharap mendapat hasil yang lebih baik daripada di Silverstone kemarin," kata Cal Crutchlow.[dw/timBX]

Tags :

#
Cal Crutchlow
#
Ducati
#
Desmosedici GP14
#
Ducati Desmosedici GP14
#
MotoGP 2014